Sabtu, 04 Januari 2014

PERDAGANGAN JARINGAN KOMPUTER



Pendahuluan

Perdagangan melalui jaringan elektronik sebagai penggunaan komputer untuk memudahkan semua operasi perusahaan. Banyak operasi itu bersifat internal,dilakukan dalam perusahaan oleh bidang fungsional keuangan, manufaktur, pemasaran, SDM dan jasa informasi.Beberapa operasi lain mencakup hubungan perusahaan dengan kedelapan elemen lingkungan(Pemasok, Pelanggan, Serikat Pekerja, Masyarakat/Lembaga Keuangan, Pesaing, Pemegang saham atau Pemilik, Pemerintah, dan Masyarakat global). Teknologi yang dipakai yaitu teknologi yang memakai jasa internet, perusahaan yang memakai jasa internet, untuk melakukan perdagangan yang khususnya dalam bidang elektronik.
Perdagangan melalui Jaringan Elektronik
Transaksi bisnis yang menggunakan akses jaringan, sistem berbasis komputer, dan jaringan internet.
Perdagangan melalui Jaringan Elektronik ada 2 jenis :
1.                  Business-to-Customer (B2C)
Perdagangan melalui jaringan elektronik yang berkenaan dengan transaksi antara sebuah perusahaan dengan pemakai akhir dari produk.
Strategi Business to Customer (B2C) melalui Jaringan Elektronik
  • Produk Digital, Produk dan jasa tertentu dapat dikirim kepada konsumen langsung melalui internet. Contoh produk digital seperti lagu, film, perangkat lunak. Produk dan jasa dapat langsung dikonsumsi setelah didownload.
  • Produk Fisik, Produk dan jasa tertentu yang tidak dapat langsung dikonsumsi melalui internet, tetapi harus dikirimkan kepada konsumen. Order penjualan dan pembayaran dapat diterima melaui internet, setelah itu dilakukan pengiriman kepada pembeli.
  • Virtual kontra Penjualan Hybrid, Penjual Virtual adalah penjualan yang dilakukan oleh perusahaan yang tidak memiliki toko secara fisik. Penjual Hybrid adalah penjualan yang dilakukan perusahaan yang memiliki toko secara fisik dan juga memiki halaman Web untuk melakukan penjualan. 

Jalan menuju perdagangan melelui jalur elektronik :
1. Intelijen Bisnis
Hal pertama jika kita akan ikut serta dalam perdagangan melalui jaringan elektronik adalah pemahaman mengenai elemen-elemennya. Pengumpulan, penyimpanan dan penyebaran informasi lingkungan merupakan aplikasi komputer yang penting dalam banyak perusahaan di seluruh dunia.
Bila didefinisikan lebih luas untuk mencakup informasi disemua elemen lingkungan, istilah yang tepat adalah intelejen bisnis. Informasi yang menjelaskan elemen-elemen dalam lingkungan perusahaan dinamakan intelijen. Intelijen kompetitif melibatkan lima tugas dasar yaitu:
- Mengumpulkan Data
Perusahaan dapat memperoleh data primer atau data sekunder. Data primer dikumpulkan oleh perusahaan. Data sekunder dikumpulkan oleh orang lain yang disediakan perusahaan. Banyak data sekunder tersedia dalam bentuk database komersial yang disediakan oleh jasa database dengan bayaran.
- Mengevaluasi Data
Semua data, sekunder maupun primer, harus dievaluasi sebelum digunakan untuk memastikan akurasinya.
- Menganalisa Data
Data jarang mengungkapkan keseluruhan cerita. Biasanya kesenjangan perlu diisi. Istilah pemikiran lateral (Lateral Thinking) menjelaskan bagaimana meneliti data dari berbagai sudut, mencari berbagai pola.
- Menyimpan Intelijen
Jika intelejen dibeli dalam bentuk yang dapat dibaca mesin, seperti CD-ROM atau jika tersedia secara online, pencatatan kedalam komputer bukanlah suatu masalah. Namun, jika intelijen ada dalam bentuk tercetak, itu harus dimasukan melalui Optical Charater Recognition (OCR) atau dengan mengetik. Setelah berada dikomputer, intelijen itu harus disimpan sedemikian rupa sehingga memudahkan pengambilan kembali.
- Menyebarkan Intelijen
Setelah berada dalam penyimpanan komputer, teks dokumen atau ringkasannya diambil kembali dengan memasukan parameter pencarian tertentu, seperti nama perusahaan, tanggal, nama publikasi dan nama pengarang.
2. Sistem Antar Organisasi (IOS) dimana didalamnya terdapat EDI.
3. Membuat Metodologi yang tersedia mencakup daur hidup sistem dan perancangan ulang proses bisnis.
4. Menggunakan Teknologi yang tersedia dengan sambungan langsung, jaringan nilai tambah dan Internet.
Ada tiga pilihan teknologi utama sambungan langsung (Direct Connectivity), jaringan bernilai tambah (Value Added Network) dan internet.
- Sambungan Langsung
Perusahaan dapat membentuk kaitan komunikasi data dengan para mitra dagangnya dengan menggunakan sirkuit yang disediakan oleh penyedia jasa komunikasi umum.
- Jaringan Bernilai Tambah
Jaringan bernilai tambah (Value Added Network) disediakan oleh penjual yang bukan hanya menyediakan sirkuit tetapi juga menyediakan banyak jasa yang diperlukan untuk menggunakan sirkuit itu bagi EDI.
- Internet
Internet memungkinkan suatu jaringan komunikasi global yang tidak hanya menghubungkan para mitra dagang tetapi juga mencakup para pelanggan. Sebagian besar kebangkitan perdagangan melalui jaringan elektronik diharapkan berasal dari perusahaan-perusahaan yang akan mempromosikan dan dalam beberapa kasus mengirimkan produk mereka melaui internet.

Teknologi perdagangan melalui jaringan elektronik memiliki manfaat tersendiri yang dianggap lebih baik daripada dengan melakukan perdagangan secara konvensional. Antara lain manfaat yang diperoleh dengan melakukan perdagangan melalui jaringan elektronik ialah :
Keuntungan bagi perusahaan :
- Memperpendek jarak
Perusahaan-perusahaan dapat lebih dekat dengan kosumen.
- Perluasan pasar
Jangkauan pemasaran menjadi semaikn meluas dan tidak terbatas oleh geografis dimanapun perusahaan berada
- Efisien.
Disamping ada manfaat yang diperoleh dari perdagangan melalui jaringan elektronik terdapat pula kendala yang harus diselesaikan, kendala tersebut antara lain :
- Biaya Tinggi
- Masalah keamanan
- Perangkat lunak yang belum mapan atau tidak tersedia



Kita akan mengambil contoh yaitu;
AMD (Advanced Micro Devices)
adalah sebuah perusahaan pembuat sirkuit terpadu, prosesor atau IC (integrated circuit) yang bermarkas di Sunnyvale, California, Amerika.
Pabrik pertama berada di Austin, Texas, Amerika dan pabrik kedua berada di Dresden, Jerman yang ditetapkan untuk memproduksi Athlon saja. Bila semuanya berjalan lancar, mimpi harga sistim PC akan dapat lebih murah bisa terwujud karena tidak lagi di monopoli oleh Intel. Pada tahun 2006 juga, AMD telah berhasil mengakuisisi perusahaan Grafis terkenal asal Amerika yaitu ATI Tecnology.
Perusahaan ini adalah penyedia prosesor x86-compatible processors terbesar kedua. AMD juga sudah dikenal oleh dunia,

selain dengan ati , amd juga menjalin kerja sama dengan perusahaan lain. Salah satunya adalah:

libreoffice

LibreOffice merupakan salah satu aplikasi perkantoran yang terdapat dalam perangkat Linux anda.
Untuk para pengguna Linux sekarang anda dapat lebih optimal dengan bergabungnya AMD dengan LibreOffice sekarang anda dapat menggunakan LibreOffice dengan grafis yang jauh lebih bagus.

AMD yang terkenal dengan grafisnya memang sudah terkenal dalam dunia gamming namun kali ini AMD juga akan terkenal dikalangan para pengguna Linux yang menjadikan sistem operasi ini menjadi lebih berkembang. 

Langkah AMD untuk bergabung dengan proyek LibreOffice ini cukup tepat, mengingat Intel yang merupakan pesaing kuatnya di pasar prosesor juga telah bergabung. Aplikasi LibreOffice ini nantinya akan mampu memanfaaatkan akselerasi grafis dari AMD Radeon atau AMD APU.

LibreOffice nantinya akan mampu memanfaatkan dua tenaga komputasi, yakni prosesor dan prosesor grafis. AMD sendiri telah memiliki tool untuk optimasi open-source berbasis bahasa pemrograman OpenC, Python, Java, JavaScript, dan C++ AMP..


Selain ia memiliki kerja sama dengan beberapa perusahan, ia juga memiliki saingan, yang sama sama bergerak di bidang yang sama. Saingan nya adalah

Intel

Intel Corporation
adalah sebuah perusahaan multinasional yang berpusat di AS dan terkenal dengan rancangan dan produksi mikroprosesor dan mengkhususkan dalam sirkuit terpadu. Intel juga membuat kartu jaringan, chipset papan induk, komponen, dan alat lainnya. Intel memiliki projek riset yang maju dalam seluruh aspek produksi semikonduktor, termasuk MEMS.
Intel mengganti logo dan slogannya pada 1 Januari 2006. Slogan lamanya “Intel inside” diganti dengan “Intel Leap ahead”.

Dan dalam persaingan ini, masing2 memiliki kelebihan dan juga kekurangan.
Dan tidak lupa dari 2 perusahaan ini memiliki cara dan strategi perdagangan masing2.
Salah satu contoh nya ialah menjalin hubungan kerja sama dengan perusahan lain, seperti
AMD yang bekerja sama dengan ATI Radeon  yang mana ati radeon bergerak di bidang grafis nya.
Sementara INTEL bekerja sama dengan NVIDIA walaupun dari beberapa sumber yang saya dapatkan. Bahwa INTEL dengan NVIDIA belum ada hubungan kerja sama resmi tidak seperti AMD dengan ATI yang memang sudah ada hubungan resmi.

Ya ini adalah salah satu cara mereka dalam berdagang dan menarik konsumen.

Inilah contoh perdagangan jaringan komputer  yang dapat di kembangkan dari beberapa reverensi

DAFTAR PUSTAKA
http://www.resep.web.id/bisnis-keuangan/perdagangan-elektronik-e-commerce-perkembangan-dan-prospeknya-di-indonesia.htm
http://e-commerce.site90.net/2008/10/03/perkembangan-e-commerce/
http://hukumpositif.com/node/41
http://blogs.depkominfo.go.id/itjen/2008/12/19/cyberlaw-tantangan-bagi-perkembangan-hukum-di-indonesia/
http://sri_wiji.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/files/18257/Modul+2+SIM.d

Tidak ada komentar:

Posting Komentar